Diklat Anggota Baru Unit Kegiatan Mahasiswa Lingkar Penelitian dan Penalaran (UKM LENTERA) Periode 2021-2022
UKM LENTERA Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas Jember pada 14 November 2021 telah melaksanakan Pendidikan dan latihan (Diklat) anggota baru atau yang biasa disebut sebagai “Pena Muda Lentera”. Kegiatan ini dilaksanakan secara daring melalui Zoom yang diikuti oleh peserta dengan baik dan khidmat mendengarkan penjelesan dari pemateri yaitu yang pertama adalah Ibu Globila Nurika, S.KM., M.KL. dan pemateri kedua adalah ibu Anita Dewi Moelyaningrum S.KM., M.Kes. Diklat ini bertujuan untuk meningkatkan kualitas dan kemampuan tiap anggota baru dalam dunia kepenulisan dan organisasi untuk eksistensi dan kemajuan bagi UKM LENTERA.
Dalam acara kali ini yang pertama kali memberi materi adalah Ibu Globila Nurika, S.KM., M.KL. ibu Globila menyampaikan materi yang bertema “Mendunia dengan Menulis”. Dijelaskan dalam materi ini terdapat kiat-kiat untuk mulai menulis dan usaha yang dapat dilakukakan supaya tulisan yang dibuat dapat dimuat dalam jurnal sehingga lebih banyak orang dapat tahu, selain iu ibu Globila juga menceritakan pengalamannya berkecimpung di dunia kepenulisan hingga saat ini banyak tulisan beliau yang dimuat di berbagai jurnal nasional maupun internasional yang sudah ter indeks Sinta dan Scopus. Dalam materi ini pula banyak peserta yang bertanya mengenai tips-tips yang bisa dilakukan supaya tulisan kita menjadi berkualitas. Setelah Ibu Globila pemateri selanjutnya adalah Ibu Anita Dewi Moelyaningrum, S.KM., M.Kes. beliau menjelaskan materi yang bertema “Kiat Mudah Menulis Ilmiah untuk Menciptakan Karya Fenomenal”. Ibu Anita banyak menjelaskan mengenai tujuan utama menulis, karena menurut beliau tujuan ini penting agar proses penulisan dapat berjalan baik, selain itu beliau juga memberi tahu tips dalam perumusan ide penulisan tentang cara yang sebaiknya digunakan dalam mecari ide agar tulisan yang kita buat bisa sangat menarik di mata para pembaca kemudian juga dijelaskan kiat-kiat strategi penulisan ilmiah dan strukturnya yang bisa membuat ini menjadi karya yang fenomenal. Dalam sesi ini peserta juga sangat aktif bertanya pada Ibu Anita dan mendapatkan banyak pengetahuan baru tentang dunia kepenulisan.
Tidak hanya penyampaian materi mengenai penulisan saja yang menarik dalam kegiatan kali ini, tapi selanjutnya adalah kegiatan presentasi esai yang telah dibuat para peserta yang kemudian dipresentasikan. Dalam kegiatan ini terpilih 3 Pena Muda yang berkesempatan mempresentasikan esainya yaitu Annisa’ kholifatu qurrota a’yun, Moh. Yunus satria darmawan, dan Rifqi biana shofa. Gagasan-gagasan yang mereka sampaikan sangat menarik dan membuat juri dan semua peserta diklat kagum, masukan dan kritik para juri menjadi motivasi sendiri bagi tiap peserta yang ada agar ide tersebut nantinya bisa dikembangkan ke arah yang lebih baik lagi.
Seluruh rangkaian acara yang panjang dari pagi sampai sore hari akhirnya diakhiri dengan penandatangan MoU dan pengukuhan anggota baru Lentera. Penandatangan MoU kerjasama ini ditandangani oleh perwakilan panitia yaitu Eka Yanuar Rachmadi, perwakilan peserta yaitu Agus Hadiyanto dan Jamilatul Wahida selaku ketua umum UKM LENTERA. Setelah prosesi penandatanganan MoU dilakukakn pengucapan ikrar yang dipandu oleh ketua umum Lentera yaitu Jamilatul Wahida yang diikuti oleh seluruh Pena Muda dan disaksikan oleh perwakilan anggota aktif UKM LENTERA yang saat itu hadir. Pengucapan ikrar dilakukan dengan khidmat dan sukacita karena Pena Muda secara resmi telah menjadi bagian dari UKM LENTERA. Stelah semua itu akhirnya acara ditutup dengan beberapa pengumuman dan ucapan selamat kepada semua pihak terkait yang telah mendukung terselenggaranya kegiatan diklat LENTERA tahun 2021.